Honda NSR 150 SP 2-Tak mengalami puber kedua Bro. Setelah berhenti diproduksi, bukan lantas Honda NSR menghilang. Justru
harga jual motor ini melambung karena menjadi buruan kolektor yang ingin
bernostalgia memilikinya. Untuk seri terakhir, NSR 150 SP harga yang
sempat ditawarkan hampir setara Kawasaki Ninja 650R atau ER-6f. Penasaran seperti apa sih penampakan wujudnya.
Motor ini memiliki ciri khas dengan komponen pro arm-nya. Selain itu, NSR 150 SP juga dibekali livery Honda Repsol layaknya motor balap sungguhan.
NSR 150 series jadi motor sport fairing terbaik pada zamannya. Mesinnya sudah pakai teknologi RC Valve plus air cooler, rangka sudah mengusung desain twin spar, dan memiliki performa akselerasi yang lincah.
Dan untuk harga cukup mencengangkan berkisar mulai dari 65 Jutaan sampai ada yang lebih dari 100 juta.
0 comments:
Post a Comment